DRAMA/FILM
Rekomendasi Drama Korea Tema Zombie/Monster (Part 1)
Hellowww guys, welcome back to my blog-!! setelah sekian lama tidak update blog, akhinya sekarang update juga hehehe maapkeun abdi nyakk🙏🏻🙏🏻Gimana liburan lebarannya niehhh??? seru gakkk? dapet banyak THR gak? apa?! tidak sama sekali?! baiqlah kalaw begituh, cukup ambil hikmahnya saja. Btw, kali ini aku mau merekomendasikan beberapa drama korea yang bertemakan zombie atau monster yang pernah aku tonton, dijamin ini BUAGUS BUAGUS POLL REK-!!👍🏻🤩 Jadi inilah beberapa drakor yang bakal aku rekomendasiin ke kalian. Happy Reading guyss-!! lovyuuuuu all-!!
Film 'Train To Busan' menceritakan tentang Seok-woo (Gong Yoo) dan putrinya (Kim Su Ahn) yang berulang tahun pergi ke Busan dengan kereta untuk menemui istrinya. Tapi, tiba-tiba perjalanan tersebut berubah menjadi mimpi buruk kala mereka terjebak di tengah-tengah wabah zombie. Lalu bagaimanakah ending dari film ini?
−Detail Film :
Tanggal Rilis : Juli 2016
Genre: Horror, Laga, Mystery & Thriller, Action
Durasi: 118 Menit
Bisa ditonton di: Netflix dan Iqiyi
−Rating dari aku : 10000000000000/10 [ seruww bangett film zombie korea paling legendaris walaupun di ending agak sedih but it's okay :')]
2. TRAIN TO BUSAN PRESENTS: PENINSULA (2020)
Film 'Peninsula' adalah sekuel dari film 'Train To Busan', film ini menceritakan tentang kejadian ketika wabah zombie melanda, Jung-seok (Gang Dong-won) nyaris tidak lolos dari Korea Selatan hidup-hidup. Ketika hidup dalam keputusasaan di Hong Kong, ia menerima tawaran yang menarik untuk kembali ke semenanjung yang dikarantina. Misinya adalah untuk mengambil truk yang ditinggalkan di tengah Seoul dalam batas waktu dan melarikan diri dari semenanjung dengan diam-diam. Akankah Jung-Seok dapat mengambil truk itu?
−Detail Film :
Tanggal Rilis: 16 Oktober 2020
Genre: Apocalypse, Laga, Mystery & Thriller, Action
Durasi: 116 Menit
Bisa ditonton di: Netflix dan Iqiyi
−Rating dari aku : 1000000/10 [ini juga seru walaupun gak se-seru train to busan dan juga ini pas menjelang ending malah sedih hikss :')]
3. SWEET HOME (2020)
Serial drama 'Sweet Home' menceritakan wabah virus misterius yang membuat manusia serakah berubah menjadi makhluk mengerikan. Season pertama Sweet Home berfokus pada kisah Cha Hyun Soo (Song Kang), siswa SMA yang tinggal sebatang kara.
Setelah kehilangan keluarga karena kecelakaan mobil, karakter utama Sweet Home itu pindah ke sebuah apartemen murah yang disewanya. Namun Cha Hyun Soo harus berhadapan dengan para monster dan mencoba bertahan hidup dengan penghuni Green Home lainnya. Apakah Cha Hyun Soo berhasil bertahan hidup??
−Detail Drama:
Tanggal Rilis: 18 Desember 2020
Genre: Apocalypse, Drama, Horror
Jumlah Episode : 10 Episode
Produksi: Netflix
Bisa ditonton di: Netflix
−Rating dari aku : 100000000/10 (ini seru polll tapi aku saranin kalo nonton ini jangan sambil makan karena mengandung banyak efek darah yang kyk kentel gitu, aku aja sampe mual =.=)
4. DARK HOLE (2021)
Serial drama 'Dark Hole' menceritakan tentang seorang detektif wanita bernama Lee Hwa Sun (Kim Ok Vin) menerima telepon misterius. Penelepon itu mengaku sebagai orang yang membunuh suaminya. Lee Hwa Sun kemudian berusaha melacak penelepon misterius itu dan pergi ke Kota Muji. Sesampainya di sana, ia justru dihadapkan dengan fenomena aneh. Fenomena aneh apakah yang dihadapi oleh Lee Hwa Sun? Berhasilkah Lee Hwa Sun menangkap pembunuh suaminya?
−Detail Drama:
Tanggal Rilis: 30 April 2021
Genre: Mystery, Fantasy
Jumlah Episode : 12 Episode
Produksi : OCN
Bisa ditonton di: Viu, WeTV/ Iflix, Iqiyi
−Rating dari aku : 9,8/10 (INI SERU BUANGET JUGA, saranku kalian nontonnya pake brightness full karna drama ini kalo scene malem bakal gelap banget)
5. HAPPINESS (2021)
Serial drama 'Happiness' menceritakan tentang sebuah pasangan suami istri bernama Jung Yi-hyun (Park Hyungsik) dan Yoon Sae-bom (Han Hyo-joo) yang baru saja tinggal atau lebih tepatnya pindah ke sebuah apartemen di tengah-tengah wabah covid-19. Di dalam apartemen itu tampak jelas sekali kesenjangan sosial dimana orang kaya akan tinggal di lantai 6-15 keatas sedangkan orang kalangan menengah kebawah akan tinggal di lantai 1-5.
Sebelumnya, Jung Yi-hyun yang bekerja sebagai polisi mendapatkan laporan bahwa ada sebuah kasus dimana ada seorang pemuda yang terbunuh di sebuah kos-kosan dan pelaku mengaku bahwa ia melakukannya secara tidak sadar dan saat diperiksa ternyata gigi pelaku berlumuran darah yang berarti pelaku membunuh korban dengan cara digigit. Setelah itu, baru diketahui bahwa sebelumnya pelaku mengkonsumsi sebuah pil hijau. Dan mulai saat itulah wabah zombie mulai menyerang mereka semua. Sebernarnya pil apakah itu dan darimana asal mulanya? Apakah Jung Yi-Hyun dan Yoon Sae-bom berhasil selamat dari wabah zombie tersebut?
−Detail Drama:
Tanggal Rilis: 5 November 2021
Genre: Fantasy, Thriller, Laga, Drama
Jumlah Episode : 12 Episode
Produksi : tvN
Bisa ditonton di: Viu, WeTV/ Iflix, Iqiyi, Netflix
−Rating dari aku : 10000000/10 (aku sampe nonton ulang 2 kali atau 3 kali gitu saking serunyaaa-!!! dan ini isi drama sama judul gak ada cocok-cocoknya kadang sampe mikir kenapa judulnya happiness)
6. ALL OF US ARE DEAD (2022)
Serial drama 'All Of Us Are Dead' menceritakan mengenai wabah zombie yang menyerang SMA Hyosan di Korea Selatan. Virus tersebut awalnya berasal dari salah seorang siswi yang digigit oleh tikus di sekolah. Sekelompok siswa yang belum terinfeksi pun berusaha berjuang untuk bertahan hidup di tengah peliknya wabah tersebut. Apa yang menyebabkan tikus itu bisa menularkan virus ke seluruh sekolah? Apakah judul serial drama ini menggambarkan scene endingnya?
−Detail Drama:
Tanggal Rilis: 28 Januari 2022
Genre: Drama, Horror, Zombie Apocalypse
Jumlah Episode : 12 Episode
Produksi : JTBC
Bisa ditonton di: Netflix
−Rating dari aku : 1000000000000000/10 (salah satu drama tentang zombie yang bikin aku merinding parah pas nonton)
˗ˏˋ SEKIAN TERIMAKASIHHH AND HAPPY WATCHING-!!! ´ˎ˗
Comments
Post a Comment